PASAR NGUNUT


FotoSejarah Pendirian Pasar :

Pasar Ngunut merupakan pasar yang lumayan lama berdiri dan sudaha da sejak jaman Belanda. Kegiatan berdagang di Pasar Ngunut banyak yang dilakukan secara turun temurun. Pasar Ngunut berdiri sekitar tahun 1938. Pada tahun 1990 pernah dilakuakn renovasi terhadap bangunan pasar Ngunut yang lama dan pada tahun 2015 dilakukan relokasi terhadap pedagang pasar pagi yang sebelumnya menempati jalan di spanjang timur pasar Ngunut ke tempat baru yang berada di bagian barat pasar Ngunut. Hal ini dilakukan karena aktivitas pasar pagi selama ini dianggap mengganggu pengguna jalan dan lalu lintas.

Pada tahun 2019 terjadi kebakaran yang menghanguskan bangunan lama pasar Ngunut, akan tetapi hal ini tidak mengganggu aktivitas perdagangan di pasar pagi. Karena letak pasar pagi berada diarea yang terpisah dengan bangunan yang terbakar di pasar Ngunut. Setelah kebakaran terjadi, para pedagang yang kiosnya terbakar direlokasi untuk sementara waktu di bakas pasar hewan Ngunut sampai pembangunan pasar Ngunut selesai di bangun. Pada Maret 2021 para pedagang ditempatkan kembali ke Psar Ngunut baru karena sudah selesai dibangun.

Area Pasar :

Pasar Ngunut merupakan pasar terbesar diwilayah Tulungagung bagian Timur yang memiliki tempat strategis dekat dengan jalan raya serta Stasiun Ngunut.

  • Sebelah Timur     : Pertokohan bahan - bahan makanan
  • Sebelah Utara     : Stasiun Ngunut
  • Sebalah Barat     : Masjid Jami
  • Sebelah Selatan : Rambu - rambu lalu lintas

Alamat Pasar :

Jl. Pahlawan No. 48 Desa Ngunut Kec. Ngunut Kabupaten Tulungagung

Jam Operasional :

Buka Mulai Pagi s.d Sore

Luas Pasar :

Luas dari Pasar Ngunut 15.785 m²

Jumlah Kios/ Los :

  • Kios          : 281 Unit
  • Los           : 272 Unit
  • Pelataran :     4 Area
  • Lajur Los :   18 Lajur

Jenis barang yang diperdagangkan :

  • Sayur
  • Gerabah
  • Palen
  • Peracangan
  • Abrak
  • Pakan Ternak
  • Sembako
  • Kain
  • Sepatu / Sandal
  • Snack
  • Daging
  • Konveksi
  • Emas
  • Jahit
  • Buah
  • Aksesoris
  • Dll

Fasilitas Umum :

  • Mushola
  • Toilet
  • TPS
  • APAR
  • Tempat Parkir
  • Sarana Air Bersih
  • Tempat tera ulang timbangan