PASAR WISATA


FotoSejarah Pendirian Pasar :

Pemerintah Kabupaten Bojonegoro pada tahun 2021 membangun pasar yang disebut Pasar Wisata yang berada di Jalan Kopral Kasan Kelurahan Banjarejo Bojonegoro. Pembangunan Pasar Wisata ini untuk memenuhi tuntutan persaingan ekonomi rakyat di era modern, sehingga dibutuhkan pasar tradisional/ pasar rakyat yang berstandard nasional yang diharapkan mampu bersaing dengan pasar modern/ supermart/ hypermart. 

Sebagai pusat perbelanjaan modern bertemunya pedagang dan pembeli, Pasar Wisata menjadi harapan baru bagi pedagang maupun pembeli di masa transisi/peralihan dari pasar kota lama menuju Pasar Baru (Pasar Wisata). Dikarenakan Pasar Kota Pasar Lama di Jalan Majapahit itu sudah puluhan tahun dan juga ke arah tengah kota sekali, sehingga pedagang dipasar tersebut direlokasi ke Pasar Baru (Pasar Wisata)

Alamat Pasar :

Jl. Kopral Kasan Kelurahan Banjarjo Kecamatan Bojonegoro Kabupaten Bojonegoro

Area Pasar :

Area Pasar terdiri dari Gedung A dan Gedung B masing-masing 2 lantai dan terbagi beberapa zonasi yaitu, Zonasi Sayur, Buah, Palen, Daging dan Ikan Kering/ basah, Kuliner, Konveksi, Aksesoris.

Jam Operasional :

Buka 24 Jam

Luas Pasar :

  • Luas Lahan : 14.700 m²

Jumlah Kios/ Los :

  • Los Lantai 1 gedung A dan B  jumlah : 991 Los
  • Los Lantai 2 gedung A dan B jumlah  : 519 Los
  • Kios Lantai 2 gedung A dan B jumlah : 206 Kios

Jenis barang yang diperdagangkan :

  • Sayur
  • Buah
  • Palawija
  • Daging
  • Ikan kuliner
  • Kain/ Konveksi
  • Pakaian
  • Aksesoris
  • Dll